Membahas seputar film-film bioskop, drama terbaru dan juga sinetron dari indonesia sampai luar negeri dan juga membahas hiburan lainnya
FILM RITUAL AKAN MENGISI AKHIR BULAN ANDA
Kita sebagai manusia tidak sepatutnya melakukan hal di luar kendali manusia, karena saat melakukan sesuatu
ada aksi dan reaksi - Salshabilla
Sinopsis
Bercerita tentang suami dan istri, Peter ( diperankan oleh Ferry Ardiansyah ) dan Jenny ( Rheina Ipeh ), dan anak perempuan mereka yang bernama Lisa ( Salshabilla Adriani )serta kekasihnya Michael ( Alzi Markers ) sedang bersiap-siap untuk pergi liburan di akhir pekan bersama.
Mereka akan berkemah di daerah yang terpencil dan sangat jauh dari hingar bingar Ibu Kota.
Apesnya di perjalanan, mereka mengalami kecelakaan. Hingga tersesat di tengah hutan yang sepi dan
malangnya lagi cuaca jugat idak bersahabat dengan mereka hujan pun turun, Lalu mereka mencari tempat berteduh, sampai akhirnya di sebuah rumah yang ditempati oelh satu keluarga yang misterius , yang kabarnya anak yang menghuni rumah itu sempat meninggal,
lalu dihidupkan kembali melalui Ritual.
Entah kejadian apalagi yang menunggu mereka selanjutnya tonton filmnya pada tanggal 22 Agustus 2019.
Film dengan durasi 82 menit ini disutradarai oleh Findo Purwono.dengan mengusung genre horror thriller.
Kejadian-kejadian seru dan menyeramkan
Banyak cerita seru yang dialami oleh para pemainnya diantaranya waktu syuting yang berjalan selama 2 pekanpada saat bulan puasa tahun lalu. Para pemain bersama-sama buka puasa di lokasi syuting.
Lokasinya di kota Jakarta sehingga tidak memakan banyak waktu. Pemeran hantu cilik di film ini,
Richelle Georgette Skornicki mengaku menikmati masa-masa syuting terutama pada saat adegan terbang dan memanjat pohon. Pada saat jeda pengambilan gambar para pemain kompak main bareng game Mobile Legends untuk mengusir rasa bosan.
Ada juga kejadian menyeramkan yang terjadi pada saat berlangsungnya syuting yaitu, selama proses syuting para pemain merasakan hawa panas dan menakutkan, dikarenakan rumah yang menjadi lokasi syuting merupakan salah satu rumah terangker di Indonesia.Disalah satu adegan Defwita Zumara yang berperan sebagai Annisa merasa seperti ada banyak orang yang menutup telinganya sehingga tidak dapat mendegar apa-apa.Setelahnya ditubuhnya mengalami memar hingga biru.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Alur Cerita film Mortal Kombat
Pada abad ke-17 Jepang, pembunuh Lin Kuei, yang dipimpin oleh Bi-Han, menyerang desa Hanzo Hasashi dan anggota klan ninja Shirai Ryu sainga...
-
Park Chan-wook sang Sutradara asal Korea Selatan kembali bertarung dengan karyanya pada tahun 2016, yang berjudul The Handmaiden.Par...
-
Barabbas adalah film epik religius tahun 1961 yang berkembang tentang karier Barabas, dari narasi Christian Passion dalam Injil Markus...
No comments:
Post a Comment